Minggu, 25 November 2018

Review Purity Micellar Water by Corine The Farme

Hai Hai Assalamualaikum..




Apa kabar kalian semua? Btw akhir-akhir ini aku lagi rajin banget buat make up unik-unik gitu untuk konten instagram.
Hayo kalo kalian udah follow akun instagramku pasti kalian tau dong secinta itu aku sama make up, Ya walaupun aku belum expert banget tapi aku memang hobby make up dari dulu.

Perlengkapan makeup ku tuh udah lumayan banyak dan aku cinta banget sama semuanya. Kalau udah ada waktu senggang atau gak bisa tidur aku pasti lari ke instagram untuk cari inspirasi make up dan mulai coret-coret wajah.

Tapi perkara suka make up, tetap aku punya hal yang gak disuka dari itu. apa? proses bersihin wajah :D Aku tipe perempuan males sih sebenarnya hehe. Aku bisa habisin berjam-jam untuk make up tapi aku paling malas kalau waktunya bersihin wajah.


Alasan yang buat aku malas bersihin wajah tuh karena bersihin make up yang aku gunakan gak cukup 1x dan gak cukup 1 produk. biasanya aku harus bersihin wajah dengan make up remover, bagian mata dan bibir harus menggunakan produk yang berbeda yaitu eye n lip remover dan setelah itu masih harus melewati step facial foam untuk membersihkan wajah secara menyeluruh.
Sudah? belum, masih ada beberapa alasan aku malas membersihkan wajah karena biasanya setelah dibersihkan wajahku jadi kering dan ada kesan perih.

Tapi kemarin saat aku ke Guardian Harapan Indah bekasi untuk beli foundation aku ditawarin Purity Micellar Water dari Corine The Farme sama beauty advisor yang saat itu ada di store. Awalnya gak exited denger kata "Micellar Water" tapi katanya si Corine The Farme ini merupakan produk berbasis natural yang aman digunakan di segala jenis kulit. Akhirnya aku tertarik buat beli si Corine The Farme ini.

Nah aku akan review "Purity Micellar Water dari Corine The Farme" ini yaaa

From Packaging




Saat beli Micellar Water ini aku gak dapat Box kaya beli kosmetik. Dikemas didalam botol plastik berwarna transparan yang membuat kiita lebih mudah melihat isinya. isi bersih dari Micellar Water ini adalah 500 ml jadi agak kebesaran untuk dibawa berpergian. dilengkapi dengan pump jadi lebih higienis tidak mudah tumpah.

Tekstur dan Warna

Warna si Corine The Farme ini transparan sama seperti botolnya. Teksturnya cair seperti air.
Setelah pemakaian aku gak ngerasa kulitku jadi keset dan ketarik kaya biasanya pakai micellar water dan daya angkat make up nya cukup bagus tapi kalau make upnya benar-benar berat tetap harus berulang pemakaiannya.

Claim



Membersihkan wajah,mata dan bibir dengan formula yang lembut dan ekstrak bunga peoni yang berfungsi sebagai toner. Membuat kulit terasa segar.
Produk ini juga di claim bisa digunakan orang yang menggunakan softlense tapi aku gak coba karena aku bukan si softlense hehe.

Hasil

Aku sudah pakai produk ini rutin selama seminggu dan tidak ada efek kering, kulit kencang atau lengket selelah penggunaannya. menurutku aku bisa hanya menggunakan produk ini tanpa eye n lip make up remover dan facial foam karena satu-satunya alasan aku membersihkan wajah ulang dengan facial foam adalah karena efek lengket setelah membersihkan wajah dengan make up remover.
padahal tetap gengs kalian harus rajin cuci muka. jangan dicontoh yaaa :D

Tidak ada komentar:

Kodrat Perempuan Cuma Jadi ART Setelah Nikah, Emang iya?

Terlahir di Negara dengan budaya ketimuran membuatku harus mengikuti adat yang sudah berjalan di Masyarakat. Mau tidak mau harus menjalankan...