Jumat, 19 April 2019

Anak Tidak Perlu Imunisasi, Yakin?

Assalamualaikum..



Tanya dong, Siapa disini yang anaknya sudah menerima Imunisasi Dasar Lengkap? Banyak yaa.
Tapi ternyata banyak juga lho orang tua yang belum aware dan tidak memberikan hak anak yang satu ini.

Iya Benar, Imunisasi merupakan hak anak yang harus kita penuhi sebagai orang tua.
Imunisasi adalah proses dimana seseorang menjadi resisten terhadap suatu penyakit. Imunisasi dilakukan sebagai suatu upaya guna meningkatkan kekebalan tubuh terhadap suatu penyakit, terlebih untuk seorang anak. Namun masih banyak orang tua di Indonesia yang tidak memberikan Imunisasi kepada anaknya dengan berbagai macam alasan.

Mengenakan Niqab 1 Hari

Assalamualaikum Teman-Teman..



Pembahasan kali ini pasti terlihat sangat berat apalagi yang membahas aku. Aku bukanlah seseorang yang punya ilmu agama cukup untuk berceramah ataupun menggurui teman-teman sekalian.
Namun kali ini aku lebih ingin cerita pengalamanku saat mencoba menggunakan Niqab seharian saat beraktifitas.

Beberapa hari yang lalu aku mendapatkan undangan untuk hadir kesebuah acara Launching Niqab dibilangan Jakarta Selatan. Pulang dari sana aku diberikan buah tangan berupa sebuah niqab berwarna hitam. Sudah terfikir olehku untuk memberikan Niqab tersebut ke muslimah berniqab yang kutemui di Commuter Line saat akan pulang.

Kamis, 04 April 2019

Share Your Power with Lactacyd

Assalamualaikum..



Pagi ini aku menonton channel berita di TV dan melihat beberapa kasus yang marak terjadi akhir-akhir ini. Mulai dari perampokan,pemerkosaan sampai pembunuhan.
Ada satu hal yang mengganggu benak ku "Kenapa rata-rata korbannya perempuan?".

Perempuan memang marak menjadi korban kriminalitas seperti penjambretan, perampokan, pemerkosaan, pelecehan sampai pembunuhan. Kenapa? karena perempuan dipandang lemah, perempuan tidak akan melawan, perempuan akan takut dan sebagainya.
Sungguh saya prihatin akan hal ini.

Kodrat Perempuan Cuma Jadi ART Setelah Nikah, Emang iya?

Terlahir di Negara dengan budaya ketimuran membuatku harus mengikuti adat yang sudah berjalan di Masyarakat. Mau tidak mau harus menjalankan...