Rabu, 05 Januari 2022

Review 3 Shower Scrub Varian Baru dari Scarlett Whitening

Assalamualaikum Guys! Huaaa rindu banget aku nulis ☹ Setelah sebulan terakhir sibuk dengan pindah rumah dan urus Tamlikha di RS karena harus di opname akhirnya aku punya waktu senggang untuk nulis lagi 😊. Kali ini Aku akan review tiga varian baru shower scrub lokal dari salah satu brand favorit aku. 

Tebak? Ah kalau pembaca lama pasti tau nih! Kali ini aku mau review Scarlett “lagi” haha. Yapp secinta itu dengan produk-produk dari Scarlett sampai tiap doi keluarin produk baru, aku selalu exited untuk cobain. Kali ini yang jadi bintang utama adalah Shower Scrub varian Freshy, Jolly & Charming. 

Packaging 

Scarlett Shower Scrub Scarlett memiliki 7 varian yang tiga diantaranya adalah Freshy, Jolly & Charming. Nah! Masih konsisten dengan kemasan shower scrub sebelumnya, tiga varian terbaru ini pun dikemas dengan botol plastik transparan mode tutup flip top, aman dibawa bepergian karena tutupnya rapat jadi gak mudah tumpah. Botolnya yang transparan membuat isi produk terlihat jelas dari luar.

Masing-masing varian dibedakan oleh warna sticker dan warna tekstur shower scrub itu sendiri, juga tentunya dengan perbedaan masing-masing kode pada sticker hologram, gunakanya untuk cek keaslian produk ya. 

Cara Cek Keaslian Produk Scarlett 

Pada masing-masing kemasan terdapat serial kode pada sticker hologram. Nah, punya kalian ada sticker hologramnya gak nih? cara cek keaslian produk scarlett juga gampang banget lho! 

1. Kalian bisa langsung masuk ke link https://verify.scarlettwhitening.com/ 

2. Isi data yang dibutuhkan 

3. Masukkan serial kode yang terdapat pada sticker hologram, Kalau scarlett milikmu gaada sticker hologramnya itu dapat dipastikan bukan produk yang asli ya 

4. Setelah itu akan muncul verified bahwa produk kamu 100% asli jika kode serialnya terdaftar 

Gampang kan! 

Ingredients 

Scarlett Shower Scrub Masing-masing memiliki kandungan utama Glutathione, Collagen dan Vitamin E yang berfungsi sebagai agent pencerah, melembapkan dan menutrisi kulit. Selain tiga main ingredients ini, masing-masing tentu memiliki kandungan lain yang berbeda sesuai dengan aromanya.

Claim Produk 

• Membantu memaksimalkan proses membersihkan tubuh saat mandi

• Membantu mengangkat sel-sel kulit mati pada kulit tubuh

• Membuat kulit jadi lebih halus setelah scrubing 

• Membantu mengembalikan kelembapan kulit 

• Membantu mencerahkan kulit tubuh 

Tekstur 

Ketiga shower scrub ini bertekstur gel transparan dan berwarna sesuai masing-masing kemasannya, juga ada beads berwarna merah dan biru yang halus, sehingga dapat membantu menutrisi dan melembapkan kulit. Tekstur micro scrub-nya juga lembut dan gak membuat kulit jadi iritasi soo aman banget digunakan setiap hari. 

Scent 

Scarlett Shower Scrub Varian Terbaru Freshy, memiliki perpaduan wangi Patchouli, Melon, English Pear dan Feesia. Sesuai namanya wanginya itu fresh, buatku sih varian Freshy ini memiliki kategori wangi yang tidak menyengat, ringan tapi memberikan efek segar setelah penggunaan. Cocok banget dipakai kalau badan lagi capek dan butuh refresh! 

Kalau Varian Charming memadukan aroma Jasmine, Saffron, Cedar Wood dan Ambergris. Aromanya manis, kategori aroma wanita cheerfull dan feminin, sejauh ini, Aku suka banget karena aromanya strong setra bertahan lebih lama. 

Dan untuk Varian Jollie memadukan aroma Coffee, jasmine, Cedar Wood dan Vanilla. Nah! Varian Jollie ini justru disukai oleh suamiku karena aromanya bertahan lama serta gak terlalu feminim. 

Result 

Aku suka banget sama ketiga varian terbaru ini! Tapi kalau harus pilih satu, aku tetap pilih charming sih! Senada dengan body lotion serta parfume Baccarat yang itupun hasil keracunan dari Scarlett! 

Hasil pemakaian shower scrub scarlett ini di kulitku, doi bisa banget langsung kasih kesan lembab walaupun akhir-akhir ini kulitku super kering dan seperti biasa micro scrubnya gak nyakitin justru kadang kaya gak berasa lagi exfoliate saking halusnya. Karena aman dipakai tiap hari, jadi sel kulit mati terangkat dan kulit jadi terlihat makin cerah dan bersih. 

How To Buy? 

Sekarang produk Scarlett sudah banyak banget dijual dimanapun kan? Tapi are you sure kalau produknya original? Gak lucu kalau kalian harus coba scan produknya setiap mau beli kan? Jadi, mudahnya kalian bisa beli All produk dari Scarlett Whitening ini di Official Store Scarlett di Shopee atau bisa langsung kunjungi Official Websitenya di www.scarlettwhitening.com

Tidak ada komentar:

Kodrat Perempuan Cuma Jadi ART Setelah Nikah, Emang iya?

Terlahir di Negara dengan budaya ketimuran membuatku harus mengikuti adat yang sudah berjalan di Masyarakat. Mau tidak mau harus menjalankan...